Muhasabah Nafs

Kamis, 10 Maret 2011
Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.
QS. al-Hasyr (59) : 18

Muhasabbah An Nafs atau Instropeksi Diri

Instropeksi diri ini PENTING nih bagi diri kita, banyak-banyak berMuhasabah akan membuat kita semakin dekat dengan Allah, semakin tau bahwa kita ini mamang sangat kecil dihadapan-Nya.

Ada dua jenis Muhasabah:
1. Muhasabah Jiwa sebelum beramal -->mengikhlaskan niat kita untuk beramal
2. Muhasabah Jiwa setelah beramal --> mengulang/ memperbaharui niat

Kaidah dari kita berMuhasabah
1. Menyingkap aib-aib dari diri sendiri
2. Akan mengetahui hak Allah atasnya
3. Menjadi sebab diangkatnya cobaan dan ujian
4. Menjadi penyebab lapang dada dan kebaikan dan megutamakan yang kekal daripada yang fana'
5. Kesempatan memperbaiki antar hati dan hubungan antar sodara
6. Penyebab pintu taubat dan maghfiroh
7. Penyebab hilangnya sifat munafik

Wasilah-wasilah Muhasabah An Nafs:
a. Mewujudkan dasar-dasar syuro dengan dasar kebaikan
b. Meminta nasihat dan menasihati orang lain
c. Mewujudkan teman akrab dan orang-orang sholeh dan tidak terpana pada orang yang suka memuji
d. Hendaknya orang merenung, mengingat-ingat, mencari kekurangan dan kelebihan
e. Membaca kitab Allah dan mentadaburi
f. Mempelajari shirah Nabi, Sahabat, Salafush Sholih untuk mengambil pelajaran
g. Duduk, berkumpul dengan sahabat yang saleh, meminta nasihat.